Muhibah Budaya Jalur Rempah 2022 Titik Surabaya & Mojokerto (1)

admin

8 September 2022

Halo, Sobat Nusa!

Surabaya menjadi titik napak tilas pertama dalam Muhibah Budaya Jalur Rempah 2022, selain sebagai basis dari KRI Dewaruci (TNI AL), sekaligus titik lalu lintas perdagangan komoditas rempah di masa lampau.

Senin, 30 Mei 2022, sejumlah 35 Laskar Rempah (Batch Lada) perwakilan dari 34 provinsi tiba di Surabaya mengikuti pembekalan.

Berlokasi di LPMP Jawa Timur, peserta mendapatkan materi pengenalan KRI Dewaruci oleh TNI AL, materi videografi dari profesional, dan pengenalan umum tentang Jalur Rempah oleh Ananto Kusuma Seta, pegiat Jalur Rempah.

Pembekalan ini bertujuan agar Laskar Rempah yang merupakan generasi muda berumur 17-24 tahun memiliki wawasan dan menyebarluaskan narasi Jalur Rempah melalui kanal media sosial masing-masing.

Selain itu, di titik Surabaya, Laskar Rempah menelusuri jejak Jalur Rempah Surabaya, seperti Menara Syahbandar dan Pasar Pabean, serta jejak peninggalan Kerajaan Majapahit di Mojokerto sebagai salah satu kerajaan maritim terbesar di Nusantara.

Sobat Nusa, yuk, simak keseruannya melalui video berikut ini.

Bagikan:

Konten Jalur Rempah

Artikel

Foto

Video

Publikasi

Audio

Audio