Khasiat Sirup Meratus, Si Manis dari Kalimantan

admin

17 September 2021

Seperti yang kita ketahui, berbagai macam rempah memiliki kandungan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Terutama jika rempah tersebut diolah dengan baik dan dicampurkan dengan bahan lain yang juga memiliki kandungan menyehatkan. Rempah umumnya dapat menjadi sebuah ramuan maupun hasil olahan lainnya.

Meratus menjadi salah satu olahan rempah yang tidak hanya lezat, tetapi juga memiliki banyak khasiat. Sirup meratus yang menjadi olahan asli khas Kalimantan diramu dengan bahan dasar kayu manis. Sirup meratus banyak dibuat oleh masyarakat Suku Dayak Meratus yang mendiami sepanjang kawasan Pegunungan Meratus di Kalimantan Selatan.

Bahan dasar sirup meratus yang merupakan kayu manis dipercaya memiliki ragam khasiat, seperti melawan infeksi bakteri atau jamur, melindungi dari penyakit kanker, melawan diabetes, hingga mengurangi risiko penyakit jantung.

Seperti apa pengolahan serta khasiat sirup manis yang memiliki banyak manfaat ini? Saksikan perjalanan anak muda Kalimantan dalam menelusuri pembuatan sirup meratus dalam video yang satu ini.

Bagikan:

Konten Jalur Rempah

Artikel

Foto

Video

Publikasi

Audio

Audio