Artikel

Cerita Seribu Kantong Lada di Balik Prasasti Padrão

Muhamad Satok Yusuf| 11 April 2023

Pernah mendengar cerita tentang Prasasti Padrão? Prasasti ini merupakan satu-satunya monumen bukti hubungan Kerajaan Sunda dengan Kerajaan Portugal pada awal abad XVI. Prasasti ditemukan pada tahun 1918 di dekat persimpangan Prinsenstraat (sekarang Jalan Cengkih) dengan Groenestraat (sekarang Jalan Kali Besar Timur I) Jakarta Barat.

Batu prasasti setinggi 165 cm ini memang menarik. Isinya hanya berupa gambar bola dunia, salib, tulisan DSPOR, ESFERЯa/Mo. Ternyata, simbol-simbol tersebut memiliki makna khusus. Bola dunia (armillarium) merupakan lencana Raja Manuel I dan João dari Kerajaan Portugal. Tulisan DSPOR (Do Senhario de Portugal) berarti Penguasa Portugal. Tulisan ESFERЯa/Mo merupakan singkatan dari bola dunia (Esfera do Mundo) dan harapan dunia (Espera do Mundo). Lantas, apa maksud tulisan-tulisan tersebut?

Kalau kita merunut pada naskah perjanjian antara Kerajaan Sunda dan Portugal yang ditandatangani pada 21 Agustus 1522, maka kita akan mendapatkan informasi terkait alasan keberadaan batu prasasti Padrão. Menurut transkripsi yang tertuang dalam Archivo Nacional da Torre do Tombo ácerca das Navegações e Conquistas Portuguezas tahun 1892, diberitakan bahwa Raja Samio (Surawisesa) pada 1521 mengundang pihak Portugis yang baru saja menduduki Malaka tahun 1511. Tujuannya untuk meminta bantuan Portugis dalam menangkis serangan Demak dan Cirebon terhadap Sunda.  

Enrique Leme sebagai pimpinan Portugis di Malaka menerima undangan tersebut, bahkan membuat dua eksemplar surat perjanjian hasil pertemuan mereka. Prasasti Padrão tersebut merupakan titik penanda rencana Portugis untuk membangun benteng di muara Sungai Ciliwung di Kalapa (sekarang Jakarta), sebagai garda keamanan terdepan Kerajaan Sunda. Selanjutnya, Raja Samio (Surawisesa) harus memberikan seribu kantong lada kepada Portugis sebagai tanda kesepakatan atas perjanjian tersebut. Mengapa harus lada? Rempah dari Sunda memiliki kualitas bagus yang dapat menyaingi lada India, serta harganya mengalahkan emas di pasar Eropa

Lada sudah diberi, nyatanya Sunda tetap mati. Nahas, belum juga Portugis membangun benteng di Kalapa karena sedang mengurusi masalah daerah jajahan di Goa (India), Sunda kalah tatkala Fatahillah yang memimpin pasukan Demak dan Cirebon menguasai Kalapa, 22 Juni 1527. Ia kemudian mengganti nama wilayah itu menjadi Jayakarta sebagai simbol pencapaian keberhasilan. 

Serangan tersebut bukan tanpa alasan sebab Portugis yang mulai menjamah Kalapa dapat menjadi ancaman terbesar bagi Jawa, terlebih ia telah berhasil menguasai bandar di Malaka. Peristiwa serangan Fatahillah dalam rangka mengusir Portugis dari tanah Kalapa itulah yang kemudian dijadikan hari jadi berdirinya Jakarta, 22 Juni 1527.

Cerita tentang Prasasti Padrão menarik, bukan? Dari politik relasi lada internasional, kemudian berbuah pada perang memperebutkan tanah. Banyak hikmah yang dapat kita petik dari cerita lada Sunda dan Padrão ini.

 

_________

Ditulis oleh Muhammad Satok Yusuf, denjatayu2@gmail.com

Editor: Dian Andika Windah & Tiya S.

Sumber gambar: Museum Nasional

Konten ini dibuat oleh kontributor website Jalur Rempah.
Laman Kontributor merupakan platform dari website Jalur Rempah yang digagas khusus untuk masyarakat luas untuk mengirimkan konten (berupa tulisan, foto, dan video) dan membagikan pengalamannya tentang Jalur Rempah. Setiap konten dari kontributor adalah tanggung jawab kontributor sepenuhnya.

Bagikan:

Artikel Populer

Benteng Nassau: Kisah dan Jejak Perdagangan Rempah di Maluku

1 November 2020

Menara Syahbandar Sleko: Menara Pengawas Jalur Perdagangan di Semarang

21 Maret 2023

Pulau Aru dan Kei serta Jejak Jalur Rempah yang Mendunia

17 Oktober 2020

Artikel Terbaru

Muhibah Budaya Jalur Rempah Kemendikbudristek Siap Jelajahi 7 Kawasan Kearifan Lokal di Tahun 2024

30 April 2024

Telusuri Kekayaan Historis dan Budaya Kepulauan Selayar, Muhibah Budaya Jalur Rempah Kembali Digelar

24 November 2023

Ajak Nelayan Jaga Keberlangsungan Laut, Kemendikbudristek Gelar Lomba Perahu Layar Tradisional

24 September 2023

Artikel Terkait

...

Pulau Aru dan Kei serta Jejak Jalur Rempah yang Mendunia

admin

17 Oktober 2020

...

Samudra Pasai: Kota Pelabuhan Penting dalam Jalur Pelayaran

admin

20 Desember 2020

...

Telusuri Peninggalan Majapahit di Mojokerto, Muhibah Budaya Jalur Rempah 2022 Resmi Ditutup

admin

2 Juli 2022